RajaKomen
Style Kasual Terlihat Lebih Keren dan Elegan

Style Kasual Terlihat Lebih Keren dan Elegan

Admin
21 Apr 2021
Dibaca : 866x

Bergaya atau berpenampilan kasual sangat disukai masyarakat karena santai, tidak ribet dan kerepotan memilih aneka macam pakaian. Apalagi kalau hanya dibuat jalan-jalan dan berkegiatan santai saja maka tidak perlu mengenakan outfit berlebihan. Adapun beberapa item paling menonjol untuk look kasual diantaranya seperti kaos polos warna putih atau hitam, celana jeans, kemeja, speatu sneakers atau cats, jaket denim, dan sebagainya. Namun kadangkala berpakaian dengan model kasual dianggap terlalu biasa saja, tidak menarik serta kurang keren. Terlebih lagiu jika Anda memilih pakaian secara sembarangan tanpa memedulikan jenis acara, tempat, perpaduan bentuk dan warna sehingga keseluruhan akan nampak aneh. Agar gaya tersebut makin berkelas dan keren maka ikuti tips sederhana berikut:

  • Cobalah menggunakan pakaian luar atau outwear untuk melengkapi tampilan kasual Anda. Jangan hanya mengenakan kaos oblong saja namun bisa ditambahkan dengan jaket kulit, jaket denim atau jeans, bomber, blazer simpel, sweater warna pastel dan sebagainya.
  • Berikan aksesoris untuk membuat penampilan lebih penuh bahkan glamor, seperti anting ukuran agak besar atau panjang, kalung, gelang, bahkan cincin. Jika ingin lebih maskulin maka bisa menggunakan topi bewarna senada dengan baju atau pakailah kacamata supaya terkesan rapi.
  • Untuk masalah sepatu bisa bebas memilih, seperti senakers, sepatu cats, bahkan olahraga. Bahkan bagi para wanita yang ingin menggabungkan gaya kasual, santai namun tetap trendy maka bisa gunakan heels tinggi bewarna hitam ataupun cokelat.
  • Jangan hanya mengandalkan celana jeans saja tetapi cobalah bawahan lain, misalnya denim skirt, flared skirt hitam, celana overall, atau lainnya sebagainya.
  • Sementara untuk pemilihan warna bisa dibuat agar berbeda dari biasanya. Tidak harus selalu mengandalkan warna hitam ataupun putih saja melainkan juga cokelat, krem, abu-abu, pastel dan masih banyak lagi.

Style kasual atau santai ternyata dapat diubah menjadi lebih berkelas sesuai keinginan masing-masing orang. Anda hanya perlu bermain model, memadupadankan tiap outfit pakaian dan warna supaya serasi. Hindari menggunakan warna cerah dan pakaian dengan motif terlalu ramai karena terkesan mencolok serta glamor.

Berita Terkait
Baca Juga:
Waspada AC di Rumah Anda Mengalami Kebocoran Dengan Tanda Berikut Ini

Tips 27 Apr 2021

Waspada AC di Rumah Anda Mengalami Kebocoran Dengan Tanda Berikut Ini

Kebanyakan orang menilai bila ac rumah yang masih dingin masih dalam kondisi baik dan tidak perlu dilakukan perawatan. Padahal belum tentu demikian, karena

pesantren Al Masoem

Pendidikan 14 Nov 2023

Guru: Pahlawan Pendidikan Masa Kini

Guru merupakan salah satu profesi yang paling mulia di dunia. Guru memiliki peran penting dalam mendidik dan membentuk generasi penerus bangsa. Guru adalah

Tips Memilih Perhiasan Berlian untuk Dikenakan Sehari-hari

Gaya Hidup 1 Apr 2023

Tips Memilih Perhiasan Berlian untuk Dikenakan Sehari-hari

Memiliki perhiasan berlian tidak hanya menawarkan keuntungan tersendiri, namun di sisi lain perhiasan berlian mewah memiliki banyak kelebihan bagi pemiliknya.

Apa yang Terjadi pada Tubuh dan Otak ketika Patah Hati? Ini Kata Ahli!

Pengalaman 10 Mei 2022

Apa yang Terjadi pada Tubuh dan Otak ketika Patah Hati? Ini Kata Ahli!

Siapa yang gak pernah mengalami patah hati? Ditinggal orang terkasih memang menyesakkan, tak jarang kita melampiaskan emosi dengan cara menangis selama

Contoh Soal CASN Tes SKD dan SKB Semua Formasi

Pendidikan 23 Apr 2025

Contoh Soal CASN Tes SKD dan SKB Semua Formasi

Seleksi Calon Aparatur Sipil Negara (CASN) merupakan proses penting bagi para calon pegawai negeri untuk mendapatkan posisi di instansi pemerintahan. Dalam

Tryout Gratis TIU: Strategi Menaklukkan Soal Logika dan Analitik CPNS

Pendidikan 13 Mei 2025

Tryout Gratis TIU: Strategi Menaklukkan Soal Logika dan Analitik CPNS

Mempersiapkan ujian CPNS adalah langkah awal bagi banyak individu yang bercita-cita untuk mengabdi kepada negara. Salah satu aspek penting dalam ujian tersebut

Hijab
Copyright © Pengalamanku.com 2025 - All rights reserved
Copyright © Pengalamanku.com 2025
All rights reserved