rajaseo
Beberapa Kandungan yang Seharusnya Ada Dalam Produk Skincare Penghilang Bekas Jerawat

Beberapa Kandungan yang Seharusnya Ada Dalam Produk Skincare Penghilang Bekas Jerawat

Admin
26 Jul 2022
Dibaca : 1256x

Bekas jerawat mengganggu penampilan Anda? Kabar baiknya, Anda bisa menghilangkan bekas jerawat dengan bantuan skincare  untuk menghilangkan bekas jerawat. Dari facial cleanser, toner, moisturizer, hingga serum dan essence dapat Anda coba. Namun, manakah skincare yang tepat untuk Anda? Sebelum membeli skincare penghilang bekas jerawat, Anda harus memperhatikan beberapa hal. Jenis skincare, komponen produk, bahan aditif, dan izin edar merek adalah poin-poin yang sebaiknya Anda periksa.

Pertama-tama, Tentukan Jenis Skincare yang Anda Butuhkan

Sebaiknya, Anda tidak perlu membeli terlalu banyak produk. Pada dasarnya, produk skincare yang benar-benar Anda butuhkan hanya empat, yaitu cleanser, moisturizer, sunscreen, dan exfoliator.

Periksa Komponen yang Bekerja Menyamarkan Bekas Jerawat

Tidak semua produk skincare memiliki komponen penghilang bekas jerawat. Komponen penghilang bekas jerawat sendiri sangat beragam. Karena itu, Anda perlu meneliti komposisi produk. Berikut ini beberapa komponen yang biasa dipakai untuk menghilangkan bekas jerawat.

Kojic Acid: Mencerahkan Area Gelap akibat Luka Bekas Jerawat

Kojic acid terbuat dari berbagai jenis jamur. Zat ini mampu membunuh bakteri penyebab jerawat dan mencerahkan area gelap yang disebabkan bekas jerawat. Selain itu, kojic acid memiliki khasiat lain untuk mencerahkan tanda-tanda penuaan dan mencegah perubahan warna kulit akibat paparan sinar matahari. Kojic acid menekan pembentukan enzim tirosinase dan bersifat sebagai antioksidan, sehingga dapat pula menghancurkan melanin yang telah terbentuk.

Penelitian pada hewan menunjukkan bahwa kojic acid secara efektif menekan pembentukan melanin tanpa merusak sel penghasil melanin. Agar hasil lebih optimal, kojic acid dianjurkan digunakan secara berkesinambungan. Sebab, apabila penggunaannya dihentikan, produksi melanin akan kembali terjadi. Gunakan dua kali sehari, hindari area yang sensitif dan tipis seperti area lipatan, serta hindari penggunaan pada luka terbuka.

Glycolic Acid: Mengeksfoliasi Kulit untuk Pudarkan Noda Bekas Jerawat

Glycolic acid menawarkan fungsi eksfoliasi untuk mengikis kulit mati, mengangkat sisa kotoran, dan menghilangkan noda bekas jerawat. Selain itu, salah satu jenis asam ini juga bagus untuk meminimalkan tampilan kerut dan garis halus pada wajah, sehingga cocok menjadi perawatan anti-aging. Glycolic acid adalah sejenis asam yang didapatkan dari fermentasi tebu/gula, termasuk ke dalam kelompok alpha hydroxy acid (AHA).

Bahan ini cocok digunakan untuk kulit berjerawat, kusam, dan aging-skin. Glycolic acid bekerja memutuskan ikatan antar sel kulit agar kulit mati lebih mudah terangkat, sehingga kulit sensitif harus berhati-hati dalam menggunakannya. Pemakaian niacinamide pada skincare terbukti dapat mengurangi hiperpigmentasi serta mencerahkan kulit selama empat minggu pemakaian. Tak hanya itu, niacinamide juga berkhasiat mencegah kanker kulit, lho!

Vitamin C: Mencerahkan sekaligus Mencegah Munculnya Noda Hitam

Vitamin C terkenal akan kemampuannya mencerahkan kulit yang mengalami hiperpigmentasi. Jenis vitamin ini akan merevitalisasi kulit dengan meningkatkan produksi kolagen. Jika dipakai rutin, vitamin C juga akan mencegah munculnya noda hitam baru.                                                                                                                               

Itulah berbagai kandungan yang sebaiknya ada di dalam produk skincare untuk menghilangkan bekas jerawat. Bagi Anda yang membutuhkan berbagai informasi seputar kecantikan dan berbagai review produk kecantikan bisa mendapatkannya di situs Marsha Beauty. Yang tidak lain merupakan situs informasi terlengkap & terupdate dunia kecantikan wanita seperti tips perawatan, lipstik wardah terbaru, tutorial, makeup, review beauty produk skincare dari berbagai brand.

Berita Terkait
Baca Juga:
Jangan Lewatkan Sarapan, Berikut ini Manfaat sarapan Pagi

Kesehatan 27 Feb 2023

Jangan Lewatkan Sarapan, Berikut ini Manfaat sarapan Pagi

Pentingnya sarapan pagi seringkali diremehkan. Padahal, manfaat sarapan pagi sangat baik untuk kesehatan, seperti menjadi sumber energi dan nutrisi hingga

Tryout Gratis TIU: Strategi Menaklukkan Soal Logika dan Analitik CPNS

Pendidikan 13 Mei 2025

Tryout Gratis TIU: Strategi Menaklukkan Soal Logika dan Analitik CPNS

Mempersiapkan ujian CPNS adalah langkah awal bagi banyak individu yang bercita-cita untuk mengabdi kepada negara. Salah satu aspek penting dalam ujian tersebut

Manfaat Review Blogger bagi Universitas dalam Membangun Brand Awareness

Tips 10 Maret 2025

Manfaat Review Blogger bagi Universitas dalam Membangun Brand Awareness

Di era digital saat ini, keberadaan blogger semakin mendominasi dunia informasi. Banyak orang mengandalkan blog sebagai sumber informasi yang kredibel dan

Waspada! 7 Tanda-Tanda Anda Salah Kosmetik Ini Jangan Diabaikan

Kecantikan 22 Mei 2021

Waspada! 7 Tanda-Tanda Anda Salah Kosmetik Ini Jangan Diabaikan

Salah kosmetik tak selalu membuat kulit serta merta radang dan memerah. Tak jarang, wanita menjadi  ‘korban iklan’dimana memilih produk

5 Kebiasaan ini Menjadi Penyebab Diabetes Melitus

Kesehatan 7 Agu 2017

5 Kebiasaan ini Menjadi Penyebab Diabetes Melitus

[caption id="attachment_333" align="alignright" width="300"] Penyebab Diabetes[/caption] 5 Kebiasaan ini Menjadi Penyebab

https://masoemuniversity.ac.id

Pendidikan 15 Agu 2024

Pilih Universitas di Bandung? Ini 7 Alasan yang Akan Meyakinkanmu!

Memilih universitas adalah keputusan besar yang akan mempengaruhi masa depan Anda. Jika Anda sedang mempertimbangkan untuk melanjutkan studi di Bandung, Anda

Berita Terpopuler
Berita Terbaru
RajaKomen
Copyright © Pengalamanku.com 2026 - All rights reserved
Copyright © Pengalamanku.com 2026
All rights reserved