Nggak banyak perempuan yang menyadari bahwa menstruasi bisa menjadi salah satu tanda dari kehamilan. Setelah proses pembuahan sukses dilakukan, sel telur kemudian akan menempel pada dinding rahim dan itu diiringi dengan pendarahan dalam jumlah tertentu. Pendarahan implantasi inilah yang sering dikenal sebagai menstruasi terakhir sebelum kehamilan.
Menstruasi normal dan menstruasi terakhir sebelum hamil pada dasarnya memiliki ciri-ciri yang nggak terlalu beda jauh. Meski begitu, masih ada beberapa tanda lainnya yang dapat dicermati untuk mengetahui apakah pendarahan yang terjadi merupakan gejala awal dari sebuah kehamilan. Penasaran apa saja itu? Yuk, simak informasi berikut ini.
Umumnya, menstruasi normal akan terjadi selama 2-7 hari. Namun, pendarahan yang terjadi di masa awal kehamilan biasanya akan lebih singkat, yaitu selama 1-3 hari saja. Kondisi seperti ini sering dialami para calon ibu setelah 10 hingga 14 hari masa pembuahan berhasil.
Selain itu, pendarahan juga bisa terjadi kapan saja dalam 8 minggu pertama usia kandungan. Waktunya pun terkadang hampir mirip dengan siklus menstruasi yang terjadi setiap bulannya. Oleh karena itu, banyak perempuan yang salah mengira bahwa pendarahan ini merupakan haid normal yang memang terjadi secara periodik.
Tanda kedua dari menstruasi terakhir sebelum hamil adalah frekuensi buang air kecil yang meningkat. Ini bisa terjadi karena tubuh menghasilkan banyak darah lebih dari biasanya. Sehingga, mau nggak mau ginjal harus bekerja dalam melakukan penyaringan dan penampungan cairan ekstra yang berakhir di kandung kemih.
Inilah mengapa seseorang yang sedang hamil di tahapan awal akan sering mengalami buang air kecil yang disertai dengan pendarahan ringan. Tanda ini sendiri biasanya akan dirasakan selang waktu dua minggu setelah terjadinya pembuahan.
Gejala lainnya yang bisa dicermati saat terjadinya menstruasi terakhir ini adalah rasa lelah yang sering menghinggapi tubuh. Di trimester pertama, hormon yang ada di dalam tubuh akan mengalami perubahan. Selain itu, kadar gula dan tekanan darah pada perempuan hamil juga turut menurun. Sebagai akibat, tubuh sering merasa lelah dan kurang bersemangat dalam beraktivitas.
Tanda terakhir yang bisa diperhatikan dari menstruasi terakhir adalah rasa mual yang kerap muncul. Mual atau morning sickness ini dapat terjadi antara minggu ke-4 hingga ke-6 kehamilan. Kondisi ini nggak disertai dengan mudah dan hanya berupa rasa eneg terhadap makanan atau hal lainnya. Selain itu, mual-mual ini juga dapat terjadi secara tiba-tiba dan muncul kapan saja. Jadi, ketika kamu merasa mengalami hal ini, bisa saja hal tersebut merupakan ciri-ciri terjadinya kehamilan.
Itu tadi beberapa ciri-ciri dari menstruasi terakhir sebelum hamil. Apabila kamu sedang mengalami hal tersebut saat ini, ada baiknya untuk segera melakukan pemeriksaan dengan dokter kandungan di rumah sakit atau klinik terdekat. Pastikan pula untuk nggak melakukan self-diagnosis agar pikiran juga nggak terpengaruh oleh hal-hal yang belum tentu benar adanya.
Kecantikan 23 Agu 2021
Tips Memilih Krim yang Tepat bagi Kulit Wajah
Dalam hal memilih krim pemutih yang cocok bagi kulit kita membutuhkan ketelitian. Terlebih pada label krim terdapat tulisan "bisa memutihkan
Gaya Hidup 9 Jun 2023
Manfaat Menggunakan Jasa Cuci Sofa Profesional
Dalam rangka menjaga kebersihan sofa merupakan hal yang sangat penting. Keran selain bisa menambah umur sofa bertahan lebih lama, sofa juga terjaga dari tempat
Fashion 29 Jun 2018
Trend Baju Muslimah Terbaru 2018
Menjadi seorang muslimah bukan berarti harus mengabaikan fashion style. Saat ini, gaya berbusana untuk muslimah sangatlah beragam dan tentu tidak kalah
Pendidikan 2 Okt 2021
Tingkatkan Skill Dengan Mengikuti Pelatihan Online Di Rufaidah Academy
Pelatihan online seringkali diikuti oleh orang-orang, lalu sebenarnya apa sih manfaat dari pelatihan online tersebut? Tentunya Anda sudah sering mendengar atau
Pendidikan 21 Mei 2024
Membangun Generasi Hafidz Qur'an di Pesantren Putri Tahfidz Ternama
Pesantren Putri Tahfidz semakin populer di kalangan masyarakat Indonesia karena peranannya dalam membentuk generasi muda yang memiliki kompetensi keagamaan
Kesehatan 25 Okt 2024
Peran Penting PAFI dalam Layanan Kesehatan Masyarakat
Pulau Iyu Kecil, yang terletak di Kepulauan Anambas, Provinsi Kepulauan Riau, adalah salah satu pulau kecil yang menjadi bagian penting dari wilayah maritim