
Ini Nih Buah Penurun Kadar Kolesterol - Kolesterol sebenarnya merupakan matabolit yang mengandung lemak sterol yang ditemukan pada membran sel dan kemudian disirkulasikan dalam plasma darah. Dikatakan sebagai penyakit bilamana kadar kolesterol dalam darah mencapai batas maksimal kadar normal. Dan akibat dari kadar kolesterol yang tinggi dalam darah dapat menyebabkan berbagai macam penyakit yang berbahaya dalam tubuh.
Penyakit yang dapat ditimbulkan dari tingginya kadar kolesterol seperti jantung koroner, stroke, penyakit pembuluh darah perifer, diabetes melitus tipe 2, tekanan darah tinggi, disfungsi ereksi dan lain-lain. Nah, bila sudah terlanjur memiliki kadar kolesterol yang tinggi, sebaiknya melakukan cara untuk mengatur pola hidup sehat dan salah satunya adalah dengan mengkonsumsi buah penurun kolesterol secara alami.
Lalu, apa saja buah yang dapat menurunkan kadar kolesterol jahat tersebut secara alami. Bebarapa buah di bawah ini dapat membantu anda untuk menurunkan kadar kolesterol, yaitu :
1.Alpukat
Buah ini mengandung lemak sekitar 16% namun lemak yang menyehatkan dan 63% lainnya adalah asam lemak tak jenuh. Dengan mengkonsumsi buah alpukat dapat membantu untuk menurunkan kadar kolesterol jahat dalam tubuh. Karena lemak tak jenuh yang terkandung dalam alpukat memiliki fungsi sebagai zat antioksidan. Zat ini dapat menjaga pembuluh darah dari kerusakan arteri akibat dari penumpukan kolesterol jahat.
2.Tomat
Buah ini termasuk dalam buah yang dapat menurunkan kadar kolesterol secara alami. Dalam buah tomat terkandung senyawa likopen yang merupakan antioksidan. Dan antioksidan ini penting dalam mengurangi resiko stroke serta serangan jantung.
3.Jeruk Nipis
Mengandung senyawa flavonoid yang berkhasiat untuk menghambat produksi kolesterol LDL dan dengan demikian akan mengurangi resiko terkena serangan jantung.
4.Semangka
Buah ini mengandung likopen seperti halnya buah tomat. Dan zat ini dapat menurunkan kadar kolesterol jahat dalam darah.
5.Apel
Buah apel mengandung zat beta-glucan yang memiliki peranan dalam mengontrol produksi kolesterol. Buah ini juga mengandung serta larut yang dapat menurunkan kolesterol serta mencegah arteri mengeras dan melindungi tubuh terhadap serangan jantung dan stroke.
6.Pisang
Memiliki serat makanan yang dapat membantu dalam mengurangi kolesterol jahat dalam tubuh. Dan kandungan kaliumnya dapat menurunkan tekanan darah.
7.Jambu Biji
Memiliki kandungan vitamin C yang sangat tinggi, selain itu juga mengandung likopen, flavonoid, vitamin E, selenium yang bermanfaat bagi tubuh.
Itulah beberapa buah penurun kolesterol secara alami. Bagi penderita kolesterol, tidak cukup dengan konsumsi buah penurun kolesterol tetapi juga harus dibarengi dengan obat penurun kolesterol.
Pendidikan 17 Apr 2025
Kenapa Program Studi Favorit di UGM Selalu Jadi Incaran? Cari Tahu di Sini!
Universitas Gadjah Mada (UGM) adalah salah satu institusi pendidikan tinggi terkemuka di Indonesia yang menjadi tujuan banyak calon mahasiswa. Setiap tahun,
Pengalaman 1 Des 2021
Fakta Menarik Ikan Cupang Yang Patut Anda Ketahui
Alam semesta dihuni oleh berbagai macam makhluk hidup yang di antaranya adalah manusia, tumbuhan dan hewan yang hidup saling berdampingan satu sama lain. Dan
Pendidikan 10 Apr 2025
Cara Daftar Online Pendaftaran STPN 2026 Melalui Website Resmi
Pendaftaran STPN (Sekolah Tinggi Pertanahan Nasional) merupakan langkah penting bagi para calon mahasiswa yang ingin menempuh pendidikan di bidang pertanahan
Tips 9 Jul 2018
5 Fashion Baju Muslim Hijab Street Style yang Bisa di Tiru
Penduduk Indonesia berjumlah lebih dari 2 juta ribu. Dimana presentase wanitanya lebih banyak dibandingkan dengan pria. Saat ini kesetaran dan hak asasi
Pengalaman 8 Nov 2025
Lingga Hijau dan Bersih Kolaborasi Masyarakat dan Pemerintah untuk Lingkungan Berkelanjutan
Kabupaten Lingga memiliki keindahan alam yang luar biasa dan keanekaragaman hayati yang patut dijaga. Maka dari itu, peran aktif dari Dinas Lingkungan Hidup
Kesehatan 15 Mei 2017
Jangan Lakukan Hal ini Jika Tidak Ingin Kadar Kolesterol Tubuh Naik
Jangan Lakukan Hal ini Jika Tidak Ingin Kadar Kolesterol Tubuh Naik - Saat ini banyak sekali penyakit berbahaya yang mudah menyerang tubuh hingga berdampak