Cara merawat wajah yang baik sehingga mendapatkan hasil yang maksimal adalah dengan menyesuaikan perawatan wajah berdasarkan jenis kulit, sehingga perlu anda perlu mengenali jenis kulit wajah sebelum melakukan perawatan.
Salah satunya adalah jenis kulit wajah yang cenderung kering dan kusam, karena jenis kulit ini akan memberikan sensasi kasar dan bersisik, adanya sensasi kencang atau kaku pada permukaan kulit wajah. Jenis kulit kering akan lebih cepat mengalami kerutan, berikut adalah perawatan kulit wajah yang kering dan kusam
Inilah Perawatan Kulit Wajah Yang Kering Dan Kusam
Menggunakan Pelembab
Pilihlah pelembab dengan bahan dasar minyak untuk membantu menjaga kulit tetap terhidrasi. Untuk kulit yang sangat kering dan retak, anda dapat memilih produk pelembab untuk kulit kering yang berbahan dasar petrolatum. Petrolatum lebih efektif dalam mencegah air menguap dari kulit anda
Masker Wajah Dengan Bahan Alami
Masker Madu
Masker alami pertama yang ampuh untuk mengatasi masalah kulit kering kusam adalah masker madu. Karena mengandung banyak nutrisi yang baik untuk kecantikan kulit, madu biasanya digunakan sebagai masker wajah untuk mencerahkan serta melembabkan kulit wajah. Menggunakan masker madu secara rutin akan membuat kulit menjadi cerah dan awet muda
Cara penggunaannya oleskan madu pada kulit wajah, diamkan selama 20 menit dan bilas dengan air hingga bersih. Lakukan seminggu 2-3 kali, maka kulit wajah anda akan lembab dan kenyal serta awet muda.
Masker Mentimun
Kandungan air yang berlimpah pada mentimun serta nutrisi didalamnya sangat baik sekali untuk melembabkan dan mengatasi berbagai masalah kulit. Untuk menggunakannya yaitu anda haluskan mentimun, lalu oleskan pada kulit wajah anda secara merata, atau iris tipis mentimun dan tempelkan pada kulit wajah anda, diamkan selama 15 menit hingga meresap dan bilas dengan air hingga bersih.
Minyak Zaitun
Masalah kulit kering dan kusam dapat diatasi dengan minyak zaitun. Kandungan vitamin e dan nutrisi lainnya dalam minyak zaitun sangat baik untuk kecantikan kulit, tak heran jika minyak zaitun sering digunakan sebagai masker wajah. Caranya yaitu oleskan minyak zaitun pada kulit wajah secara merata, diamkan selama 20 menit hingga meresap dan bilas dengan air hingga bersih
Itulah beberapa cara perawatan kulit wajah kering dan kusam agar tetap terjaga kelembaban dan kekenyalannya.
Gaya Hidup 14 Jun 2022
Ini Perubahan Hidup yang Kamu Alami Setelah Menikah
Mungkin, pernikahan membawa transisi terbesar dalam kehidupan seseorang dan tidak peduli seberapa siapnya dia, itu akan selalu mengejutkannya. Ketika
Pendidikan 15 Jun 2025
Mempersiapkan Ujian dengan Tryout Online UKAI Apoteker Terbaru
Ujian Kompetensi Apoteker Indonesia (UKAI) menjadi salah satu momen krusial bagi para calon apoteker. Persiapan yang matang sangat diperlukan untuk menghadapi
Tips 8 Sep 2022
Cara Tegarkan Diri saat Menghadapi Masalah yang Belum Ada Solusinya
Masalah bisa datang silih berganti dalam hidup. Bahkan sebuah masalah bisa berlangsung berlarut-larut tanpa bisa dicari solusinya dengan cepat. Menghadapi
Kecantikan 25 Sep 2018
Tips Kulit Wajah Agar Tetap Bersih dan Kenyal
Tips Kulit Wajah Agar Tetap Bersih dan Kenyal.Kulit wajah halus bersih dan nampak kenyal awet muda adalah dambaan semua wanita.Maka di perlukan perawatan untuk
Gaya Hidup 12 Mei 2023
Manfaat Kecantikan dengan Teknik Akupuntur
Akupuntur merupakan teknik terapi dengan menusukkan jarum di kulit untuk membantu melancarkan aliran darah, serta mengembalikan keseimbangan energi dalam
Tips 8 Jul 2024
Cara Membuat Kentang Goreng Renyah dan Gurih, Pakai Tepung Ini
Suka dengan camilan kentang goreng? Atau ingin membuat kentang goreng yang renyah dan gurih untuk dinikmati di rumah? Kali ini, hadirkan tips dan cara yang