
Lobak putih terkadang dihindari banyak orang karena rasanya yang pahit. Namun sebenarnya jika diolah dengan tepat, lobak bisa jadi makanan yang bergizi dan enak disantap, apalagi sebagai acar. Cara menghilangkan pahit lobak juga tidak susah, ini beberapa tips yang bisa diikuti agar dapat menghilangkan rasa pahit lobak dan menikmati sayuran ini dengan lebih baik.
1. Pilih Lobak yang Tepat
Pemilihan lobak yang tepat sangat penting untuk menghilangkan rasa pahit. Lobak muda memiliki rasa yang lebih segar dan tekstur yang renyah, sedangkan lobak tua cenderung pahit dan langu. Pilih lobak yang berwarna putih cerah dan memiliki kulit yang halus serta tidak keriput. Raba permukaan lobak untuk menakar teksturnya, pilih lobak yang keras dan tidak banyak berbintik hitam.
2. Kupas lobak
Salah satu penyebab rasa pahit yang muncul pada lobak adalah kulitnya. Jika tidak dikupas, lobak akan terasa pahit. Jadi kupas dan cuci lobak hingga bersih dengan air yang mengalir untuk menghilangkan kotoran dan getahnya. Boleh juga sekalian dipotong-potong kemudian dibilas bersih beberapa kali untuk menghilangkan getahnya.
3. Rendam dengan air garam
Setelah mencuci lobak, bisa dipotong-potong kemudian direndam dalam air garam untuk menghilangkan getah dan aroma langu penyebab rasa pahit. Remas-remas garam hingga merata ke semua bagian lobak. Cuci bersih dengan air, atau boleh juga dibiarkan terendam sebentar selama 10 menit untuk membantu mengeluarkan getahnya. Setelah itu, bilas bersih.
4. Rebus Lobak dengan Teknik Blanching
Meski telah dicuci, direndam, dan direbus, masih ada kemungkinan sisa pahit dan aroma langu pada lobak putih. Cara menyiasati selanjutnya adalah dengan menggunakan cara blansir atau blanching. Caranya mudah, rebus air hingga mendidih di panci, kemudian masukkan lobak pada air mendidih dan rebus sebentar saja selama 1 menit. Tujuannya agar tekstur lobak tidak rusak tapi bisa menghilangkan rasa pahit yang masih tertinggal.
Dengan mengikuti tips-tips di atas, kita dapat menghilangkan rasa pahit lobak putih dan menikmati sayuran ini dengan lebih enak. Silakan dicoba dan semoga bermanfaat.
Bisnis 3 Agu 2023
Ketahui Fungsi dan Tugas Konsultan Pajak Bagi Perorangan Maupun Perusahaan
Pernah mendengar istilah konsultan pajak? Atau malah kamu sudah menggunakan jasa konsultan pajak, baik untuk kepentingan pribadi maupun bisnis? Ya,
Tips 6 Jul 2024
Manfaat Kopi Bagi Kesehatan, Salah Satunya Membantu Menurunkan Beran Badan
Kopi merupakan salah satu minuman yang sering dikonsumsi oleh banyak orang. Dan bahkan di kota-kota besar telah tersedia kedai-kedai kopi yang menjamur di
Kecantikan 30 Jun 2022
Pilihan Bahan Alami yang Bisa Jadi Pengganti Makeup Remover
Membersihkan muka adalah salah satu rutinitas yang tidak boleh dilupakan. Setelah memakai makeup, sebisa mungkin segera membersihkannya untuk menghindari
Pendidikan 16 Apr 2025
Syarat Pendaftaran SIMAK UI 2026: Jangan Sampai Ada yang Terlewat!
Pendaftaran ujian mandiri UI atau SIMAK UI 2026 semakin dekat, dan bagi calon mahasiswa yang berencana untuk mengikuti ujian ini, ada beberapa syarat penting
Gaya Hidup 22 Sep 2017
Ojek Online di Cirebon Semakin Diminati Masyarakat
Ojek Online di Cirebon Semakin Diminati Masyarakat - Kehadiran transportasi online saat ini ditengah masyarakat semakin diminati. Betapa tidak, hanya dengan
Tips 15 Apr 2025
Buktikan Sendiri! Channel Makin Besar dengan Subscriber Aktif
Dalam dunia digital saat ini, keberadaan subscriber yang aktif pada channel YouTube atau platform lain sangatlah penting. Banyak content creator atau pemilik