RajaKomen
Cara Membuat Kentang Goreng Renyah dan Gurih, Pakai Tepung Ini

Cara Membuat Kentang Goreng Renyah dan Gurih, Pakai Tepung Ini

Admin
4 Feb 2023
Dibaca : 1181x

Suka dengan camilan kentang goreng? Atau ingin membuat kentang goreng yang renyah dan gurih untuk dinikmati di rumah? Kali ini ada beberapa tips dan cara yang bisa dicoba untuk membuat kentang goreng yang enak. Bawang putih halus dan tepung maizena bisa disiapkan untuk membuat kentang goreng yang renyah. Selengkapnya, simak uraiannya di bawah ini.

1. Rebus Kentang Selama 15 Menit

Kentang perlu direbus lebih dahulu. Jadi, setelah kentang dipotong panjang-panjang seperti korek api, rendam dalam air agar warnanya tidak jadi hitam. Lalu, rebus kentang selama 15 menit hingga cukup empuk.

2. Rendam dalam Air Es

Siapkan air es atau air yang dicampur es batu dalam baskom. Masukkan kentang yang sudah direbus ke dalam air es. Diamkan selama sekitar 10 menit.

3. Siapkan Adonan Tepung Maizena

Siapkan tepung maizena yang dicampur dengan garam dan bawang putih halus. Adonan kering ini bisa digunakan untuk membuat kentang goreng yang gurih dan renyah. Kentang yang sudah direndam dalam air es bisa langsung dibalut dengan adonan tepung maizena ini.

4. Goreng Kentang dalam Minyak Banyak

Panaskan minyak yang cukup banyak dengan api sedang. Goreng kentang hingga garing dan warnanya agak kecokelatan. Kemudian, tiriskan.

Kentang goreng yang renyah bisa dinikmati dengan cocolan saus favorit. Selamat mencoba dan semoga tipsnya bermanfaat.

Berita Terkait
Baca Juga:
Usir Rematik dengan Tanaman ini

Kesehatan 24 Jan 2022

Usir Rematik dengan Tanaman ini

Penyakit rematik yaitu penyakit yang menimbulkan rasa sakit karena otot atau persendian yang mengalami peradangan atau pembengkakan. Dan penyakit rematik ini

Fakta Unik Hewan Nasional Pakistan Markhor

Pengalaman 7 Apr 2022

Fakta Unik Hewan Nasional Pakistan Markhor

Dari berbagai jenis kambing yang ada, markhor adalah salah satu kambing yang berukuran jumbo. Markhor ini dapat ditemukan di daerah seperti Pakistan dan timur

Lokasi Ujian IPB: Daftar Kampus dan Alamat Lengkap

Pendidikan 14 Apr 2025

Lokasi Ujian IPB: Daftar Kampus dan Alamat Lengkap

Ujian masuk Institut Pertanian Bogor (IPB) menjadi salah satu momen penting bagi para calon mahasiswa yang ingin melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih

Tanda Dia Mulai Jatuh Cinta Padamu

Gaya Hidup 21 Agu 2022

Tanda Dia Mulai Jatuh Cinta Padamu

 Insting dan perasaan bisa makin kuat ketika ada seseorang yang ingin mengenalmu lebih dalam. Seseorang yang kini sedang dekat bisa jadi mulai

Menggunakan SEO untuk Promosi Usaha Anda

Tips 2 Maret 2025

Menggunakan SEO untuk Promosi Usaha Anda

Dalam era digital yang semakin maju, promosi usaha menjadi salah satu kunci utama untuk mencapai kesuksesan. Salah satu metode yang sangat efektif dalam

benarkah_cuma_skill_akademik_yang_bikin_kamu_dilirik_perusahaan_ini_faktanya_untuk_fresh_grad_2026

Pendidikan 13 Okt 2025

Benarkah cuma skill akademik yang bikin kamu dilirik perusahaan? Ini Faktanya untuk Fresh Grad 2026!

Para calon fresh grad yang akan memasuki dunia kerja pada tahun 2026, sebuah pertanyaan krusial seringkali menghantui: benarkah hanya berbekal skill akademik

Berita Terpopuler
Berita Terbaru
RajaKomen
Copyright © Pengalamanku.com 2026 - All rights reserved
Copyright © Pengalamanku.com 2026
All rights reserved