hijab
Kaum Hawa Ini Loh Gejala yang Menandakan Diabetes

Kaum Hawa Ini Loh Gejala yang Menandakan Diabetes

Admin
31 Des 2019
Dibaca : 1642x

Penyakit diabetes muncul melalui berbagai faktor, baik merupakan faktor keturunan maupun pola hidup yang tidak sehat. Penyakit diabetes sulit untuk disembuhkan bahkan memang tidak bisa disembuhkan. Obat diabetes yang dikonsumsi hanya berfungsi mengendalikan kadar gula dalam darah agar tetap normal bukan sebagai obat untuk menyembuhkan diabetes tersebut.

Hal yang paling penting sebelum terserang penyakit yang tidak dapat disembuhkan ini yaitu mencegahnya. Lakukan cek kadar gula secara rutin serta hindari pantangan apa saja yang dapat memicu diabetes dalam tubuh. Bisa juga dengan rutin mengkonsumsi obat diabetes yang dapat mencegah diabetes dalam tubuh.

Untuk memastikan jika tubuh tidak terserang diabetes, ada beberapa gejala yang menjadi tanda bahwa tubuh seseorang terkena diabetes. Namun gejala ini biasanya terjadi pada wanita. Apa saja gejala tersebut ?

  • Sering merasa kesemutan

Kadar gula tinggi dapat menyebabkan saraf-saraf di telapak tangan dan kaki berkurang kemampuan perasanya. Akan menimbulkan efek kesemutan pada telapak tangan dan kaki.

  • Berat badan turun drastis

Bukan hanya pada wanita namun pria yang mengalami penurunan berat badan drastis perlu waspada karena siapa tahu merupakan gejala dari diabetes. Penurunan berat badan ini terjadi karena tubuh tidak memperoleh energi dari makanan yang masuk dalam tubuh. Kadar gula yaang tinggi menyebabkan tubuh tidak memiliki cadangan energi sesuai yang dibutuhkan tubuh.

  • Emosi tidak stabil

Hal ini terjadi karena kondisi tubuh yang merasa sangat lelah dan lapar sehingga emosi tidak stabil. Keadaan ini akan membuat penderita diabetes mudah tersinggung dan selalu mengikuti kemauannya sendiri. Bahkan ada juga yang tetap mengkonsumsi makanan pantangan sehingga kondisi tubuhnya semakin buruk.

  • Infeksi organ kewanitaan

Perempuan yang menderita diabetes akan mengalami infeksi pada organ kewanitaan. Hal ini disebabkan karena adanya jamur yang terus menerus berkembang. Perubahan cairan tubuh akan mempengaruhi kulit sehingga kulit nampak kering bahkan bersisik.

  • Infeksi pada jari tangan dan kaki

Gejala awal diabetes dapat ditandai dengan adanya infeksi pada jari tangan dan kaki. Hal ini terjadi karena kadar gula darah yang cukup tinggi di dalam tubuh memungkinkan jamur mudah berkembang di area jari tangan dan kaki. Biasanya tanda awal dari infeksi ini yaitu kulit lecet serta mengelupas.

Berita Terkait
Baca Juga:
Tips Bermain Jetski Bagi Pemula

Tips 24 Nov 2022

Tips Bermain Jetski Bagi Pemula

Mendapatkan pengalaman seru saat berlibur di Bali tidak hanya dengan mengunjungi tempat-tempat wisata menarik yang ada di sana. Anda bisa mencoba aktivitas

Pesantren dan Boarding School Al Masoem Bandung

Pendidikan 7 Jan 2025

Rahasia Menjalin Pertemanan yang Langgeng di Boarding School Al Masoem Bandung

Boarding School Al Masoem Bandung, sebuah sekolah berasrama tingkat SMA di Bandung Timur, adalah tempat di mana para siswa tidak hanya belajar, tetapi juga

Meningkatkan Akses Informasi dan Partisipasi Publik melalui Portal Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Lebak

Tips 31 Okt 2025

Meningkatkan Akses Informasi dan Partisipasi Publik melalui Portal Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Lebak

Di era digital saat ini, kemudahan akses terhadap informasi pemerintah daerah menjadi kunci penting dalam menunjang transparansi, partisipasi masyarakat, dan

satuviral.com

Gaya Hidup 4 Feb 2023

Ketahui Manfaat Minum Teh Bagi Kesehatan Tubuh

Teh adalah salah satu minuman yang banyak digemari dan mudah didapatkan di mana saja. Banyak orang suka minum teh karena rasanya yang unik dan wanginya yang

Menyusun Strategi Pemasaran Digital yang Tangguh untuk Menghadapi Kompetisi 2026

Tips 24 Des 2025

Menyusun Strategi Pemasaran Digital yang Tangguh untuk Menghadapi Kompetisi 2026

Memasuki tahun 2026, persaingan bisnis di ranah digital semakin intensif. Internet telah menjadi ruang utama bagi konsumen untuk menemukan informasi, menilai

Cara Jitu Meningkatkan Traffic ke Website Sudah Terbukti

Tips 21 Jun 2024

Cara Jitu Meningkatkan Traffic ke Website Sudah Terbukti

Meningkatkan traffic website merupakan hal yang vital dalam strategi pemasaran online. Semakin banyak pengunjung yang mengakses website, semakin besar pula

Berita Terpopuler
Berita Terbaru
RajaKomen
Copyright © Pengalamanku.com 2026 - All rights reserved
Copyright © Pengalamanku.com 2026
All rights reserved