rajapress
Langkah Tepat Dalam Perawatan Kulit Flek Hitam

Langkah Tepat Dalam Perawatan Kulit Flek Hitam

Admin
13 Feb 2025
Dibaca : 335x

Flek hitam pada wajah sangat mengganggu penampilan. Peningkatan kadar melanin yang merupakan pigmen alami pada kulit yang menyebabkan terjadinya flek hitam pada kulit terutama pada wajah. Tetapi flek hitam atau yang disebut juga dengan istilah ephelis sebenarnya tidak hanya terjadi pada wajah jadi sebaiknya lakukan perawatan kulit flek hitam secara menyeluruh baik pada wajah maupun pada bagian kulit lainnya.

Tetapi walaupun cukup mengganggu penampilan, flek hitam bukanlah sebuah kondisi yang akan membahayakan bagi kulit. Melanin bisa meningkat karena sinar UV dari paparan sinar matahari dan akan semakin parah saat kulit tidak dilindungi oleh UV filter atau SPF. Biasanya flek hitam akan muncul dalam bentuk bintik-bintik di kulit wajah, lengan, leher dan bisa juga di muncul di dada.

Jika anda mengalami kondisi seperti diatas atau mulai timbul gejala akan munculnya flek hitam sebaiknya anda segera melakukan tindakan preventif atau pencegahan agar sebelum flek-flek tersebut semakin banyak muncul di kulit anda. Lakukan perawatan kulit flek hitam secara tepat, dengan cara seperti berikut ini.

Langkah Perawatan Untuk Kulit Flek Hitam

Meskipun tidak berbahaya dan bisa hilang dengan sendirinya sebaiknya jangan biarkan flek hitam sampai muncul di kulit dan mengganggu penampilan anda. lakukan perawatan yang tepat agar terhindar dari bintik-bintik hitam.

Pakailah Krim Pemutih Kulit Dan Wajah

Jangan meninggalkan krim pemutih untuk kulit dan juga untuk wajah sebagai seri dalam perawatan kulit flek hitam. Karena flek hitam pada kulit terjadi karena adanya proses peningkatan kadar melanin maka langkah yang tepat adalah menggunakan krim pemutih yang mengandung hydroquinone yang merupakan zat aktif dalam mengatasi pigmentasi yang berlebihan pada kulit. Kadar yang aman hydroquinone untuk wajah dan kulit adalah tidak lebih dari 2% jadi bacalah dengan teliti dan hati-hati kandungan dalam krim pemutih yang akan dibeli.

Gunakan Lidah Buaya

Tanaman lidah buaya memiliki zat polisakarida yang bermanfaat untuk mengurangi flek hitam pada kulit. Polisakarida ini terutama terdapat di dalam lendir lidah buaya yang sangat besar pengaruhnya dalam pembentukan sel-sel kulit yang baru. Regenerasi kulit akan mengurangi bahkan menghilangkan flek-flek atau bintik-bintik hitam pada permukaan kulit.

Gunakan Susu

Asam laktat yang terdapat di dalam susu terbukti bisa mengurangi terjadinya flek hitam pada kulit dan wajah. Jika merasa kerepotan atau eneg jika menggunakan susu murni dalam perawatan kulit flek hitam, anda bisa menggunakan cara yang lain yaitu dengan sabun yang memiliki kandungan susu sebagai zat aktifnya.

Berita Terkait
Baca Juga:
Beragam Efek dan Pengaruh Tekanan Darah Tinggi yang Harus Diantisipasi

Kesehatan 9 Agu 2022

Beragam Efek dan Pengaruh Tekanan Darah Tinggi yang Harus Diantisipasi

Tekanan darah tinggi atau hipertensi adalah kondisi ketika darah mengalir melalui pembuluh darah dengan kekuatan lebih dari yang dianggap normal atau sehat.

Apakah Anies Masih Relevan di 2029?

Pengalaman 3 Okt 2025

Apakah Anies Masih Relevan di 2029?

Menjelang tahun 2029, banyak pertanyaan yang muncul tentang relevansi figur-figur politik nasional, termasuk Anies Baswedan. Sebagai salah satu tokoh yang

Teknik SEO: Mendapatkan Backlink Gratis untuk Peningkatan Peringkat Google

Tips 14 Jul 2024

Teknik SEO: Mendapatkan Backlink Gratis untuk Peningkatan Peringkat Google

Dalam dunia optimasi mesin pencari (SEO), backlink tetap menjadi salah satu faktor kunci yang mempengaruhi peringkat website di Google. Backlink

Sistem Informasi

Pendidikan 8 Jul 2025

Mahasiswi Sistem Informasi Ma'soem University Sabet Juara 2 di Kejuaraan Taekwondo Nasional

Kabar membanggakan kembali menyelimuti dunia pendidikan tinggi di Indonesia, khususnya dari Ma'soem University. Vera Amellia, seorang mahasiswi semester 2

Kelebihan Memilih Sewa Mini Cooper Saat Berlibur ke Bali

Tips 21 Okt 2022

Kelebihan Memilih Sewa Mini Cooper Saat Berlibur ke Bali

Pulau Bali adalah salah satu destinasi liburan yang banyak diminati baik oleh wisatawan lokal maupun wisatawan dari mancanegara. Keindahan Pulau Bali

Mau Langsung Kerja Usai Lulus? Kuliah Bisa Bekali Skill Praktikmu. Ini Faktanya!

Pendidikan 7 Okt 2025

Mau Langsung Kerja Usai Lulus? Kuliah Bisa Bekali Skill Praktikmu. Ini Faktanya!

Persaingan di dunia kerja kian ketat, menuntut para lulusan perguruan tinggi tidak hanya memiliki pemahaman teoretis yang kuat, tetapi juga bekal keterampilan

Berita Terpopuler
Berita Terbaru
RajaKomen
Copyright © Pengalamanku.com 2025 - All rights reserved
Copyright © Pengalamanku.com 2025
All rights reserved