
Makan Buah Manggis....Kulitnya juga Yaaa - Pasti sudah tau kan buah manggis? Buah yang memiliki rasa unik, manis dan asam ini mengandung serat serta karbohidrat. Selain itu juga benyak mengandung vitamin A, B2, B6, vitamin C dan berbagai mineral lainnya seperti zat besi, kalsium serta kalium yang baik bagi tubuh bila dikonsumsi.
Dan ternyata tidak hanya buahnya saja lho yang baik bagi tubuh, kulitnya pun mempunyai banyak manfaat yang wow untuk mencegah dan mengobati berbagai macam penyakit yang berbahaya. Di dalam kulit manggis terkandung senyawa xanthone yang diketahui dapat mencegah diabetes, kanker serta melawan radikal bebas yang dapat menimbulkan penyakit kanker.
Nah.....keren banget kan khasiat dari kulit manggis? So, bila kamu makan buah manggis jangan dibuang ya kulitnya. Tapi jangan mengkonsusmsi kulit manggis secara mentah ya karena rasanya pasti pahit.
Beberapa cara untuk mengkonsumsi kulit manggis dapat dengan cara dibuat menjadi jus kulit manggis. Caranya yaitu dengan menyiapkan 3-4 kulit buah manggis kemudian diserut bagian dalamnya. Sebisa mungkin menggunakan kulit buah manggis yang berwarna ungu dan lunak. Setelah itu campurkan dengan segelas air dan haluskan menggunakan blender. �Selanjutnya rebuslah hingga mendidih lalu dinginkan. Setelah dingin,agar tidak terasa pahit, tambahkan gula secukupnya atau bisa juga menambahkan madu. Dan jus kulit manggis siap untuk di minum.
Cara lainnya yaitu dapat dengan cara diolah menjadi teh. Cucilah beberapa kulit manggis hingga bersih kemudian potong-potong menjadi bagian yang kecil-kecil dan jemur di bawah terik sinar matahari sampai kering. Setelah kering, dapat dikonsumsi dengan cara diseduh menggunakan air hangat lalu tambahkan madu atau gula untuk mengurangi rasa pahit kulit manggis tersebut.
Selanjutnya cara yang lebih praktis dan mudah. Ambil beberapa genggam kulit manggis yang telah kering kemudian rebuslah hingga air rebusannya menjadi lebih gelap. Kemudian saringlah dan siap diminum, jangan lupa tambahkan gula atau madu.
Mudah bukan untuk membuatnya. Itu beberapa cara yang dapat dilakukan dalam mengolah kulit manggis. Selamat mencoba ya.
Gaya Hidup 9 Jun 2023
Manfaat Menggunakan Jasa Cuci Sofa Profesional
Dalam rangka menjaga kebersihan sofa merupakan hal yang sangat penting. Keran selain bisa menambah umur sofa bertahan lebih lama, sofa juga terjaga dari tempat
Tips 6 Mei 2025
Tryout POLRI Tes Psikologi: Panduan Lengkap dan Tips Lulus Tes Mental
Mendapatkan posisi di Kepolisian Republik Indonesia (POLRI) adalah impian bagi banyak orang. Salah satu langkah penting dalam proses seleksi adalah mengikuti
Pendidikan 14 Maret 2025
Keunggulan Tryout Online Terpercaya Dibandingkan Tryout Gratisan
Dalam era digital seperti sekarang, persiapan ujian tidak lagi terbatasi oleh waktu dan tempat. Salah satu cara yang efektif untuk mempersiapkan diri adalah
Tips 26 Jul 2024
10 Trik Jitu Meningkatkan Penjualan di Shopee Live
Shopee Live telah menjadi salah satu platform yang efektif dalam meningkatkan penjualan di Shopee. Dengan fitur interaksi langsung antara penjual dan pembeli,
Kecantikan 9 Nov 2025
Penyebab Bopeng yang Bikin Tak Percaya Diri Serta Cara Mengatasinya
Bopeng, atau yang sering disebut sebagai bekas jerawat, merupakan kondisi kulit yang ditandai dengan adanya lekukan atau cekungan pada permukaan kulit. Bopeng
Tips 15 Mei 2025
Strategi Cerdas untuk Promosi Website dan Meningkatkan SEO
Dalam dunia digital yang semakin kompetitif, promosi website tanpa biaya menjadi salah satu cara yang banyak dicari oleh pemilik bisnis online. Dengan berbagai