Saat mengalami masalah asam lambung yang naik, penting bagimu untuk memperhatikan pola makan dan memilih makanan dengan bijak untuk mencegah gejala yang tidak nyaman seperti nyeri dada, mulas, dan gangguan pencernaan lainnya.
Selain makanan yang pedas dan minuman berkafein tinggi, ternyata beberspa jenis buah kurang baik untuk penderita asam lambung, lho. Sebab, buah-buahan tertentu justru dapat memicu peningkatan asam lambung dan memperburuk kondisi tersebut.
Agar terhindar dari konsumsi buah yang berpotensi memperburuk kondisi asam lambung, berikut ini beberapa jenis buah yang sebaiknya dihindari saat mengalami penyakit asam lambung kambuh!
Buah Jeruk
Buah jeruk termasuk diantaranya jeruk nipis memiliki kandungan asam sitrat yang tinggi, yang dapat merangsang produksi asam lambung dalam lambung. Asam sitrat dapat mengiritasi lapisan lambung dan memperparah gejala asam lambung seperti mulas dan rasa terbakar di dada.
Selain mulas dan rasa terbakar, buah jeruk berikut jeruk nipis juga dapat mengganggu fungsi katup antara kerongkongan dan lambung. Jika sudah demikian, maka dapat menyebabkan asam lambung naik ke kerongkongan.
Tomat
Tomat juga mengandung tingkat keasaman yang tinggi, terutama dalam bentuk saus tomat atau jus tomat. Keasaman dalam tomat dapat menyebabkan peningkatan produksi asam lambung dan memicu gejala asam lambung seperti mulas dan rasa terbakar di dada. Di samping itu, tomat juga mengandung senyawa yang disebut likopen. Senyawa yang satu ini diketahui dapat memperparah iritasi lambung pada orang yang sensitif terhadap asam.
Buah Nanas
Hayo, siapa suka buah yang satu ini? Yup, nanas yang mengandung enzim bromelain juga dapat meningkatkan produksi asam lambung dan memperburuk gejalanya. Bromelain juga dapat memperlambat proses pencernaan dan menyebabkan gas dan kembung sehingga dapat berujung pada tekanan terhadap lambung dan akhirnya memicu refluk.
Buah Beri yang Asam
Beberapa buah beri seperti stroberi, cranberry, dan blueberry mengandung tingkat keasaman yang tinggi, yang dapat merangsang produksi asam lambung. Konsumsi buah beri yang berlebihan atau dalam bentuk jus dapat memperparah gejala asam lambung seperti mulas dan rasa terbakar di dada.
Meskipun buah-buahan ini dapat meningkatkan risiko gejala asam lambung, penting untuk diingat bahwa setiap orang bereaksi secara berbeda terhadap makanan tertentu. Beberapa orang mungkin dapat mentoleransi konsumsi buah-buahan tertentu dalam jumlah kecil tanpa mengalami gejala yang signifikan.
Akan tetapi, jika kamu mengalami masalah dengan asam lambung, sebaiknya hindari atau batasi konsumsi buah-buahan ini dan konsultasikan dengan dokter atau ahli gizi untuk saran lebih lanjut mengenai pola makan yang sesuai. Selain itu, penting juga untuk mengonsumsi makanan lain yang lebih bersahabat dengan lambung, seperti sayuran non-asam, protein tanpa lemak, dan karbohidrat kompleks, untuk membantu mengurangi gejala asam lambung dan meningkatkan kesehatan pencernaan secara keseluruhan.
Tips 15 Mei 2025
Di era digital seperti sekarang, eksistensi di media sosial menjadi kunci penting dalam membangun personal branding maupun mempromosikan bisnis. Namun,
Tips 15 Apr 2025
Buktikan Sendiri! Channel Makin Besar dengan Subscriber Aktif
Dalam dunia digital saat ini, keberadaan subscriber yang aktif pada channel YouTube atau platform lain sangatlah penting. Banyak content creator atau pemilik
Bisnis 29 Apr 2025
Ingin Produk Kosmetik Anda Lebih Menarik? Gunakan Kemasan dari DermaPack
Memulai bisnis kosmetik adalah langkah menarik dan potensial, tapi juga memerlukan perencanaan matang agar bisa sukses di pasar yang kompetitif. Berikut adalah
Tips 23 Maret 2025
Kenapa Harus Menggunakan Jasa Backlink? Ini Manfaatnya untuk SEO
Dalam dunia digital marketing, Search Engine Optimization (SEO) menjadi salah satu strategi yang krusial bagi kesuksesan suatu bisnis di online. Salah satu
Pendidikan 10 Maret 2025
10 Rekomendasi Bimbel Online Murah Terbaik untuk Siswa Indonesia
Di era digital, bimbingan belajar (bimbel) online semakin diminati oleh siswa di Indonesia. Selain lebih fleksibel, bimbel online murah juga menjadi solusi
Pendidikan 4 Okt 2024
Ma'soem University Bandung Siap Mencetak Sarjana Berkualitas
Dalam dunia pendidikan yang semakin kompetitif, memilih universitas yang mampu mencetak sarjana berkualitas menjadi langkah penting bagi setiap calon