RajaKomen
Selain Bikin Pori-Pori Membesar, Ini Akibat Bila Malas Membersihkan Makeup Sebelum Tidur

Selain Bikin Pori-Pori Membesar, Ini Akibat Bila Malas Membersihkan Makeup Sebelum Tidur

Admin
4 Feb 2023
Dibaca : 185x

Makeup merupakan produk kecantikan yang seringkali digunakan oleh wanita untuk mempercantik diri. Selain itu, merias wajah menggunakan makeup dapat menambah kepercayaan diri seseorang untuk tampil di depan banyak orang. Namun, ketika menggunakan makeup  tidak boleh malas untuk membersihkannya karena menggunakan makeup seharian penuh berisiko menimbulkan masalah kulit.

Dilansir dari bebeautiful.in kulit wajah seringkali terpapar sinar UV, kotoran, polusi, dan makeup setiap hari. Oleh karena itu, penting untuk membersihkan wajah secara menyeluruh terutama sebelum tidur. Langkah pertama yang dapat dilakukan adalah dengan menghapus riasan untuk menghilangkan kotoran yang menempel di permukaan kulit. 

Penggunaan makeup setiap hari merupakan hal yang wajar dilakukan oleh seorang wanita, terutama mereka yang bertemu dengan banyak orang. Namun, kebersihan kulit wajah tetap harus diperhatikan terutama produk makeup yang mengandung bahan-bahan tertentu.

Berikut ini merupakan akibat yang dapat muncul bila kamu malas membersihkan makeup sebelum tidur, antara lain :

Pori-Pori Menjadi Lebih Besar

Tidak dapat dipungkiri jika malas membersihkan makeup sebelum tidur dapat membuat pori-pori Sahabat Fimela menjadi lebih besar. Melansir dari makeupandbeauty.com dokter kulit berbasis di New York Rachel Nazarian, M.D mengungkapkan bahwa tidur engan riasan membuat pori-pori menjadi lebih besar dan tersumbat, sehingga membuat munculnya jerawat dan masalah kulit lainnya. Di sisi lain, hal tersebut juga menghalangi kemampuan kulit untuk menyegarkan dan memperkuat selnya.

Breakout

Saat siang hari, makeup dapat bertindang seperti magnet untuk menahan polusi, minyak, kotoran, dan kulit mati. Apabila Sahabat Fimela membiarkan seluruh kotoran tersebut menempel di kulit dapat mengundang munculnya masalah kulit seperti jerawat dan komedo yang membuat kulit menjadi breakout. Oleh karena itu, Sahabat Fimela sangat disarankan untuk menghapus makeup sebelum tidur dengan menggunakan micellar water dan sabun cuci muka.

Kulit Kering

Dalam wawancara bersama Instyle.com Melanie Palm, MD, MBA mengungkapkan bahwa saat lupa membersihkan makeup sebelum tidur dapat membuat kulit menjadi meradang. Ketika peradangan meningkat kulit cenderung menjadi kering, merah, dan bersisik sehingga cara terbaik adalah dengan rajin mencuci wajah sebelum tidur untuk mencegah peradangan terjadi, sehingga kulit menjadi lembap dan halus.

Penuaan Dini Lebih Cepat

Seorang ahli bedah plastik wajah dan perawatan kulit, dr, James C. Marotta mengungkapkan bahwa tidur dengan makeup dapat menyebabkan kulit menjadi keriput. Apabila menggunakan makeup selama tidur tandanya Sahabat Fimela ingin proses penuaan terjadi lebih cepat, oleh karena itu sangat disarankan menghapus makeup sebelum tidur untuk membuat kulit tampak lebih cerah, muda, dan terhindar dari proses penuaan yang dapat terjadi.

Akar Bulu Mata Terinfeksi

Salah satu masalah lain yang dapat muncul bila malas membersihkan makeup sebelum tidur adalah akar bulu mata yang terinfeksi. Hal ini terjadi karena banyak wanita terutama para model malas untuk menghapus maskara dan eyeliner di malam hari. 

Berita Terkait
Baca Juga:
5 Tips untuk Kamu Para Backpacker Sejati

Gaya Hidup 21 Jul 2020

5 Tips untuk Kamu Para Backpacker Sejati

Backpacker merupakan salah satu tipe traveller yang melakukan perjalanan dengan budget minim dan sederhana. Dibandingkan travelling dengan budget yang diatas

Punya Masalah dengan Keringat Berlebih? Pakai Obat Herbal Berikut Ini!

Tips 25 Mei 2021

Punya Masalah dengan Keringat Berlebih? Pakai Obat Herbal Berikut Ini!

Keringan badan yang berlebihan akan sangat menganggu penampilan, apalagi kalau sampai mengeluarkan bauk tak sedap. Jangankan orang lain di sekitar Anda, diri

Bunda Perhatikan Hal Berikut Ketika Memilih Popok Pada Bayi Baru Lahir

Gaya Hidup 10 Apr 2022

Bunda Perhatikan Hal Berikut Ketika Memilih Popok Pada Bayi Baru Lahir

Bagi bunda yang baru mempunyai baby, memilih popok bayi baru lahir bisa dibilang bukan merupakan hal yang mudah. Sebab ada banyak hal yang harus

Hal yang Membuatmu Didambakan Pria Jadi Calon Istrinya

Pengalaman 2 Sep 2022

Hal yang Membuatmu Didambakan Pria Jadi Calon Istrinya

Banyak pria akan jatuh cinta pada perempuan dengan berbagai macam kualitas diri, tapi apa yang sering dicari pria dalam diri seorang calon istri? Mungkin

Tips Agar Rahim Tetap Bersih dan Sehat

Kesehatan 20 Agu 2018

Tips Agar Rahim Tetap Bersih dan Sehat

Tips Agar Rahim Tetap Bersih dan Sehat.Bagi wanita menjaga kesehatan dan rahim agar tetap bersih dan sehat adalah keharusan yang tidak bisa di tawar.Agar rahim

Gunakan Strategi CRM Untuk Meningkatkan Profit Perusahaan Anda

Tips 29 Sep 2021

Gunakan Strategi CRM Untuk Meningkatkan Profit Perusahaan Anda

Bagi para pelaku bisnis tentunya sudah tidak asing jika mendengar istilah CRM. Namun bagi pebisnis pemula yang belum mengetahui apa itu CRM sebaiknya mengerti

Hijab
Copyright © Pengalamanku.com 2023 - All rights reserved
Copyright © Pengalamanku.com 2023
All rights reserved