RF
Tanda Terlalu Banyak Mengonsumsi Gula, Salah Satunya Kulit Keriput dan Berjerawat

Tanda Terlalu Banyak Mengonsumsi Gula, Salah Satunya Kulit Keriput dan Berjerawat

Admin
20 Jun 2023
Dibaca : 861x

Gula adalah sumber energi yang penting untuk tubuh. Kandungan ini dapat ditemukan pada buah, sayur, dan olahan susu yang mengandung gula alami. Tak hanya itu gula buatan juga terkandung pada banyak jenis makanan manis seperti minuman kemasan, camilan manis, hingga junk food. Meskipun gula dibutuhkan tubuh, terlalu banyak mengonsumsinya juga tidak baik karena berisiko mengalami diabetes dan obesitas.

Tanpa disadari, banyak makanan yang mengandung gula berlebih namun disukai banyak orang. Tak jarang juga dikonsumsi tiap hari seperti minuman soda atau minuman kemasan lain. Hal ini boleh saja, asal tidak dikonsumsi secara berlebihan. Untuk mengetahui lebih dalam apakah tubuhmu telah mengonsumsi terlalu banyak gula, berikut tanda-tandanya melansir dari Everyday Health.

  • Mudah Merasa Lapar dan Berat Badan Naik Drastis

Mengonsumsi gula akan memuaskan selera makan, namun tidak memberi rasa kenyang. Tanpa protein, serat, dan lemak sehat tubuh membakar gula dengan cepat yang berakibat peningkatan rasa lapar. Semakin lapar semakin sering juga durasi makan. Hal inilah yang membuat seseorang mudah mengalami kenaikan berat badan.

  • Mudah Marah dan Stres

Mudah marah, tersinggung, gelisah, hingga stres disebabkan oleh konsumsi gula terlalu banyak. Makanan tinggi gula tanpa protein dengan cepat meningkatkan gula darah, tetapi membuat energi turun dan menimbulkan perasaan cemas hingga lesu. Studi menjelaskan bahwa gula dapat memperburuk suasana hati dan menyebabkan gejala depresi.

  • Selalu Merasa Lelah

Gula mudah diserap dan dicerna tubuh, maka rasa lelah yang dirasakan bisa jadi disebabkan oleh gula yang dikonsumsi. Terlepas dari seberapa banyak mengonsumsi gula, tubuh akan kembali merasa lapar dalam waktu cepat, kekurangan energi, hingga lesu sepanjang hari.

  • Timbul Jerawat dan Kulit Keriput

Bila sedang berusaha mengurangi jerawat, ada baiknya mengurangi konsumsi gula. Konsumsi gula berlebih sangat berpengaruh pada kesehatan kulit. Hal ini dikarenakan resistensi insulin dapat memengaruhi perkembangan jerawat hingga keriput.

  • Gangguan Tidur

Baik kesulitan tidur atau terlalu banyak tidur menjadi dampak dari terlalu banyak mengonsumsi gula. Siklus tidur dan kualitas tidur seseorang diatur oleh cahaya dan suhu ruangan, serta kontrol glikemik atau kadar gula.

Menerapkan gaya hidup sehat dengan mengonsumsi makanan bergizi seimbang penting untuk kesehatan dan kebugaran tubuh. Imbangi dengan olahraga agar mendapat manfaat kesehatan secara optimal.

Berita Terkait
Baca Juga:
Rekomendasi Game Petualangan 2025

Gaya Hidup 9 Mei 2025

Rekomendasi Game Petualangan 2025

Setiap tahun, game-game rilis dengan bermacam variasi gameplay. Salah satunya Petualangan (Adventure), genre yang cocok buatmu yang suka bereksplorasi atau

Pertamina dan Polri Tandatangani Kerja Sama Pengamanan Objek Vital Nasional

Bisnis 8 Mei 2024

Pertamina dan Polri Tandatangani Kerja Sama Pengamanan Objek Vital Nasional

Pertamina, perusahaan energi terkemuka di Indonesia, telah menandatangani kerja sama dengan Kepolisian Republik Indonesia (Polri) untuk meningkatkan pengamanan

Google

Pendidikan 18 Apr 2025

Pendaftaran Online BUMN: Cara Cepat Lolos Seleksi Tanpa Ribet

Pendaftaran Online BUMN terbaru menjadi salah satu topik yang banyak dicari oleh para pencari kerja. Program perekrutan ini menjadi daya tarik karena

 10 Universitas Terbaik di Bandung yang Wajib Kamu Pertimbangkan

Tips 5 Apr 2025

10 Universitas Terbaik di Bandung yang Wajib Kamu Pertimbangkan

Bandung adalah salah satu kota pendidikan di Indonesia yang tidak hanya terkenal dengan keindahan alamnya, tetapi juga dengan banyaknya universitas

Resep Acar Lobak Wortel Asam Manis Segar

Wisata kuliner 7 Nov 2024

Resep Acar Lobak Wortel Asam Manis Segar

Acar bisa dibaut dari banyak bahan, beberapa di antaranya dari lobak dan wortel untuk disajikan sebagai pendamping makanan-makanan bersantan dan berminyak

Menjaga Presisi Laboratorium, Layanan Kalibrasi Mikropipet dari AAS Laboratory

Tips 27 Agu 2025

Menjaga Presisi Laboratorium, Layanan Kalibrasi Mikropipet dari AAS Laboratory

Dalam dunia laboratorium, akurasi pengukuran adalah hal yang tidak bisa ditawar. Salah satu alat ukur yang paling sering digunakan dan membutuhkan ketelitian

Berita Terpopuler
Berita Terbaru
RajaKomen
Copyright © Pengalamanku.com 2026 - All rights reserved
Copyright © Pengalamanku.com 2026
All rights reserved