RajaKomen
Cara Menggunakan Jeruk Nipis Untuk Memutihkan Kulit

Cara Menggunakan Jeruk Nipis Untuk Memutihkan Kulit

Admin
5 Jul 2024
Dibaca : 647x

Aroma jeruk nipis sangat menyegarkan dan oleh karena itulah sering dijadikan sebagai pelengkap makanan atau minuman. Jeruk nipis ini mengandung banyak nutrisi sehat dan memiliki kandungan vitamin yang tinggi. Sebut saja vitamin C, vitamin B1, B2, B3, B5, karbohidrat, serat, lemak, protein, kalsium, asam folat, zat besi, fosfor, magnesium, kalium, seng dan gula. Selain itu juga ada asam sitrat yang membuat rasanya jadi asam. Dengan kandungan vitamin C yang tinggi, jeruk nipis dapat membantu kulit agar terhindar dari jerawat, mengatasi minyak berlebih, mengangkat sel kulit mati dan mencerahkan wajah.

Di bawah ini beberapa cara untuk memutihkan kulit dengan menggunakan jeruk nipis, simak ya.

1.Jeruk nipis dan tomat

Kandungan pada tomat hampir sama dengan kandungan yang terdapat pada jeruk nipis. Dan buah tomat pun terbilang ampuh dalam mencerahkan kulit wajah yang kusam sehingga sering dijadikan sebagai salah satu bahan masker alami. 

  • Siapkan satu buah tomat dan kemudian tumbuk sampai halus
  • Kemudian beri satu sendok makan air perasan jeruk nipis dan aduk hingga rata
  • Setelah itu oleskan masker tersebut pada wajah dan diamkan selama 20 menit
  • Sesudah 20 menit, bilas wajah hingga bersih

2.Jeruk nipis dan susu

Selain bermanfaat bagi kesehatan tubuh, susu juga dapat mebuat wajah tampak segar dan cerah. Cara membuat masker susu dan jeruk nipis yaitu :

  • Ambil perasan air jeruk nipis dari satu buah
  • Lalu tambahkan susu bubuk sebanyak 5 sendok makan
  • Aduk hingga rata dan berikan sedikit air namun jangan terlalu encer
  • Oleskan masker tersebut pada wajah dan leher
  • Diamkan selama 15 menit dan bilas hingga bersih.

3.Jeruk nipis dan madu, gula

Cara yang ketiga ini dapat digunakan sebagai scrub alami bagi wajah dan sekaligus memutihkan wajah, caranya yaitu :

  • Siapkan sperempat sendok teh air perasan jeruk nipis, satu sendok makan gula pasir dan satu sendok teh madu
  • Kemudian aduk jadi satu dan hingga rata
  • Setelah berbentuk pasta, oleskan pada wajah
  • Diamkan sampai mengering
  • Kemudian bilas wajah dengan menggunakan air hangat

Tertarik untuk mencobanya? Semoga bermanfaat ya.

Berita Terkait
Baca Juga:
Ojek Online di Cirebon Semakin Diminati Masyarakat

Gaya Hidup 22 Sep 2017

Ojek Online di Cirebon Semakin Diminati Masyarakat

Ojek Online di Cirebon Semakin Diminati Masyarakat - Kehadiran transportasi online saat ini ditengah masyarakat semakin diminati. Betapa tidak, hanya dengan

News Monitoring

Bisnis 24 Apr 2025

Informasi Adalah Kekuatan: Kenapa Brand Tak Bisa Lepas dari News Monitoring

Dalam era digital saat ini, informasi berkembang dengan pesat. Setiap detik, berita baru muncul dan dapat diakses oleh siapa saja melalui perangkat yang

Simak di Sini Cara Mengusir Lalat di Rumah

Pendidikan 5 Feb 2021

Simak di Sini Cara Mengusir Lalat di Rumah

Kebersihan adalah hal utama yang perlu diperhatikan khususunya di dalam rumah. Namun bagaimana apabila ada lalat yang berkerumun di dalam rumah? Tentu sangat

 Tips Mendorong Penjualan di TikTok Shop

Tips 11 Apr 2025

Tips Mendorong Penjualan di TikTok Shop

Platform TikTok telah menjadi salah satu media sosial paling populer di dunia, dan kini banyak pelaku bisnis yang memanfaatkan TikTok Shop untuk meningkatkan

Teknik SEO sebagai Strategi Promosi Online

Tips 31 Des 2019

Teknik SEO sebagai Strategi Promosi Online

Terlebih dahulu pahami arti dari kata SEO itu sendiri. Kata SEO merupakan singkata dari Search Engine Optimization, yaitu suatu teknik agar dapat memaksimalkan

Studi Preklinis PAFI Kota Kuala Kurun Tentang Potensi Antikanker dari Ekstrak Daun Sirsak

Kesehatan 12 Nov 2024

Studi Preklinis PAFI Kota Kuala Kurun Tentang Potensi Antikanker dari Ekstrak Daun Sirsak

Kota Kuala Kurun adalah sebuah kota kecil di Kalimantan Tengah, menyimpan pesona alam dan budaya yang memikat. Terletak di Kabupaten Gunung Mas, kota ini

Berita Terpopuler
Berita Terbaru
raja tv
Copyright © Pengalamanku.com 2026 - All rights reserved
Copyright © Pengalamanku.com 2026
All rights reserved